Perbandingan suara Logitech C170, BM-800, Rode VideoMic Pro, Audio Technica AT2020
Perbandingan suara Logitech C170, BM-800, Rode VideoMic Pro, Audio Technica AT2020
Pengujian dilakukan dengan merekam suara pendek untuk masing-masing mikrofon
Perangkat yang dipakai
- webcam Logitech C170, hanya dipakai mikrofonnya saja
- mikrofon Taffware BM-800
- mikrofon Rode VideoMic Pro
- mikrofon Audio Technica AT2020
- USB Audio Interface Behringer UM2
- Laptop Lenovo X1 dengan built in audio interface
- Desktop PC dengan built in audio interface
Berikut ini rekaman suara berbagai mikrofon tersebut
Youtube: Perbandingan suara Logitech C170, Taffware BM800, Rode VideoMicPro, Audio Technica AT2020
Rekaman dibuat dengan software Audacity. Video editing dengan DaVinci Resolve 16
Hasil sepintas:
- Webcam Logitech C170: suara cukup jelas. Ada filter anti noise built in sehingga suara kurang natural.
- BM-800 dengan Behringer UM2 : hasil cukup jelas
- BM-800 langsung ke PC tanpa UM2: masih terdengar, namun suara lebih kecil sehingga noise lebih besar. Tidak semua PC hasilnya sama, rekaman ini adalah yang terbaik di antara beberapa komputer desktop/laptop yang saya coba.
- Rode VideoMic Pro dengan laptop: respon frekuensi kurang baik
- Rode VideoMic Pro dengan desktop: lebih flat, namun ada noise
- Rode VideoMic Pro dengan Behringer UM2: jelas
- Audio Technica AT2020 dengan Behringer UM2: jelas
Pilihan saya sebagai orang awam audio:
- Dari sisi kualitas, saya paling suka AT2020.
- AT2020 & Rode Videomicpro mirip-mirip
- Yg paling murah dan hasilnya lumayan: BM-800 & Behringer UM2. Kalau mau lebih murah bisa pakai BM-800 + phantom power, kemudian dimasukkan ke MIC IN di PC/laptop. Cuma kualitasnya akan tergantung kualitas sound card di PC/Laptop.
- Kalau ruangan sepi, AT2020 cukup baik
- Kalau ruangan kurang kedap suara, Rode Videomicpro ada keuntungan karena directional (shotgun microphone). cuma ini solusi paling mahal dari semua yang saya bandingkan.
One thought on “Perbandingan suara Logitech C170, BM-800, Rode VideoMic Pro, Audio Technica AT2020”