Cara Menghubungkan 2 Arduino

Arduino UNO Master Slave I2C

Cara Menghubungkan 2 Arduino

Dua buah board Arduino UNO/Nano dapat dihubungkan dengan komunikasi serial, sehingga keduanya dapat berkomunikasi.

Alternatif komunikasi serial yang dapat dipakai adalah sebagai berikut:

  • Komunikasi Serial Asinkron
  • Komunikasi Serial I2C / TWI (Two Wire Interface)
  • Komunikasi SPI (Serial Peripheral Interface)

Komunikasi Serial Asinkron

Pada komunkasi serial asinkron, port yang dipakai adalah port komunikasi serial TX & RX, atau pin D0 dan D1 pada Arduino. Cara menghubungkannya adalah silang, yaitu TX dihubungkan ke RX , RX dihubungkan ke TX. Pengiriman data dilakukan dengan menggunakan library Serial pada Arduino. Pada komunikasi ini hanya dapat dihubungkan 2 buah board Arduino.

Komunikasi asinkron pada Arduino dapat menggunakan hardware dan software. Secara hardware, komunikasi asinkron terhubung ke pin D0 dan D1. Jika perlu tambahan komunikasi serial, dapat menggunakan library SoftwareSerial. 

Jika menggunakan library SoftwareSerial, port yang digunakan bebas.

Berikut ini skema menghubungkan Arduino dengan komunikasi sinkron, menggunakan port asinkron bawaan aslinya. Pin TX di Arduino pertama dihubungkan ke RX di Arduino kedua. Pin RX di Arduino pertama dihubungkan ke TX di Arduino kedua.

Cara menghubungkan 2 arduino dengan komunikasi asinkron
Cara menghubungkan 2 arduino dengan komunikasi asinkron

Komunikasi Serial I2C/TWI

Pada komunikasi ini digunakan protokol TWI (Two Wire Interface). Pin yang dipakai adalah SDA (ADC4) dan SCL (ADC5).

Berikut ilustrasi port pada Arduino:

Pin Arduino UNO
Pin Arduino UNO

Pada protokol TWI/I2C, 1 prosesor menjadi master, sedangkan lainnya adalah slave. Pengalamatan pada I2C adalah 7 bit, jadi jumlah node maksimum yang dapat dihubungkan pada bus I2C adalah 128 buah prosesor.

Berikut ini contoh cara menghubungkan 2 buah Arduino dengan protokol I2C.

Arduino UNO Master Slave I2C
Arduino UNO Master Slave I2C

Tutorialnya dapat diikuti di https://www.arduino.cc/en/Tutorial/MasterWriter

Komunikasi SPI (Serial Peripheral Interface)

Pada komunikasi ini digunakan protokl SPI. Pin yang dipakai adalah SCK, MOSI, MISO dan SS.

Daftar pin yang dipakai untuk SPI  pada Arduino adalah sebagai berikut:

Jalur SPI
Pin Arduino Pin ATmega328
MOSI 11 or ICSP-4 PB3
MISO 12 or ICSP-1 PB4
SCK 13 or ICSP-3 PB5
SS 10 PB2

Berikut cara menghubungkan 2 perangkat yang menggunakan protokol SPI

 

Arduino Dengan SPI
Arduino Dengan SPI

Tutorial menghubungkan 2 Arduino dengan SPI dapat diikuti di https://circuitdigest.com/microcontroller-projects/arduino-spi-communication-tutorial

Referensi

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.