Salah satu teknologi display yang sering dipakai adalah dengan LED matrix. Tampilannya cukup terang, dan harganya relatif murah dibandingkan dengan monitor. Namun demikian kadang-kadang display LED matrix ini dapat juga mengalami kerusakan, terutama kalau ditempatkan di tempat yang agak ekstrim temperatur maupun kelembabannya, lebih lagi jika sampai kena air yang bocor.
Beberapa waktu ini saya ada kerjaan yang memerlukan LED matrix yang cukup banyak, seperti terlihat pada foto di bawah ini:
Timbunan LED Matrix 8×8
LED Matrix yang digunakan adalah LED matrix 8×8 dengan tipe KEM-23088-BSR, nampaknya buatan China. Dari hasil googling nampaknya benda ini dibuat di “Dongguan Houjie Keming Electronic Factory” yang bertempat di Guangdong, China (http://dgkeming.com.cn/).
Dari sekian banyak LED matrix tersebut ternyata ada juga yang cacat secara fisik, dalam hal ini ada 1 kaki yang nampaknya salah produksi:
LED matrix cacat produksi
Nampaknya ada masalah dengan kontrol kualitas dari produk ini. Repot juga kan kalau dari 60 led matrix yang dibeli ternyata ada 1 yang cacat seperti ini.
Contoh kaki led matrix yang bagus adalah seperti pada foto berikut ini:
LED Matrix dengan kaki yang bagus
Jika sudah dipasang semuanya, akan menjadi model display LED seperti foto berikut ini: