Kegagalan Fatal Perangkat Lunak pada Sistem Berbasis Mikroprosesor

Kegagalan Fatal Perangkat Lunak pada Sistem Berbasis Mikroprosesor

Berikut ini beberapa kecelakaan yang terjadi karena kegagalan pada sistem mikroprosesor, terutama yang disebabkan kesalahan di perangkat lunak (software).

Toyota Unintended Acceleration

Mobil Toyota melakukan akselerasi sendiri tanpa diperintah oleh pengemudi. Korban total 89 orang. Penyebab: kesalahan pada software ETCS (Electronic Throttle Control) pada mobil Camry,Lexus ES, Tacoma buatan Toyota.

Roket Ariane 5 flight V88(1996)

Roket Ariane 5 gagal meluncur karena bugs pada software. Masalah di konversi floating 64 bit ke signed integer 16 bit.

Mesin Terapi Radiasi Therac 25 (1985 ~ 1987)

Therac-25 adalah mesin untuk melakukan terapi radiasi pada pasien. Bugs pada software menyebabkan dosis radiasi melebihi batas. Korban 6 orang: 3 pasien meninggal, 3 pasien luka.

Mesin Terapi Radiasi Cobalt-60

Bugs pada software menyebabkan dosis radiasi melebihi batas. Korban meninggal: 5 orang, 15 orang lainnya terkena over-radiation.

Airbus A400M Crash

Pesawat A400M jatuh karena 3 dari 4 mesin mati.
“The key scenario being examined by investigators is that the torque calibration parameter data was accidentally wiped on three engines as the engine software was being installed at Airbus facilities, which would prevent the FADECs from operating”

Boeing 737 MAX MCAS

Puing-puing Ethiopian Airlines Flight ET302
Puing-puing Ethiopian Airlines Flight ET302

Software MCAS (Maneuvering Characteristics Augmentation System) menyebabkan 2 buah pesawat Boeing 737 MAX jatuh. Softwarenya sendiri tidak bermasalah, namun proses engineering pada pembuatannya yang bermasalah.

Mars Climate Orbiter

Mars Climate Orbiter
Mars Climate Orbiter

Kesalahan satuan pada software menyebabkan wahana Mars Climate Orbiter gagal mengorbit Mars.

Soviet Early Warning System Faulty Reports (1983)

Pada era perang dingin, USSR memiliki sistem pendeteksi (early warning) peluncuran rudal antar benua (ICBM) dari Amerika. Sistem ini gagal bekerja karena terjadi false positive.
“the false alarm was eventually traced to the satellite, which picked up the sun’s reflection off the tops of clouds and mistook it for a missile launch. The computer program that was supposed to filter out such information was rewritten.”

Patriot Missile Failure (1991)

Patriot Missile adalah Surface to Air Missile (SAM). Pada perang teluk (Gulf War), Rudal Patriot ini gagal menembak misil Scud yang ditembakkan dari Iraq. Akibatnya 28 orang tentara meninggal dan 100 orang luka.

Self Driving Car (2018)

Mobil otonom (self driving car) menabrak pejalan kaki

The sinking of the Sleipner A offshore platform (1991)

Anjungan lepas pantai, teggelam karena kesalahan di program finite element yang dipakai untuk desain.

Referensi

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.